Jumat, 09 Oktober 2015

CONTOH KRITIK DAN SARAN BAHASA INDONESIA

Halo sahabat, ini postingan pertama aku yang hasilnya dari aku sendiri, sebelumnya karena masih belajar, wajar ya kalo aku belum bisa nulis blog, makanya aku cuma re-post yang udah ada di internet, hihihi:D tapi setelah blog ini, aku akan post semua yang bisa aku tulis. ini dia salah satu tulisan aku...


KERETA GARUDA KENCANA, KOK TIDAK NYAMBUNG YA?


Kereta Garuda Kencana adalah maskot SMP Negeri 4 Nganjuk yang dinaiki oleh penggambaran seorang Raja yang bernama Damar Wulan beserta duan permaisurinya yang cantik jelita pada saat Pawai Budaya yang diadakan  tanggal 12 Agustus 2015. Ketika pertama kali melihat Kereta Garuda Kencana, satu yang terbayang dipikiran “kok tidak nyambung, sih?”. Mengapa terbayang seperti itu, karena jika dilihat maskot itu mempunyai kepala berbentuk seperti tokoh yang mempunyai mulut panjang, gigi yang menyeramkan, juga tangan dan kuku yang panjang bewarna hitam, orang jawa biasa menyebutnya “buto”,  bukan kepala Garuda seperti namaya, jika dikatakan Garuda sepertinya masih kurang dalam penggambaran tokoh yang difokuskan kepada kepalanya. 
Kereta Garuda Kencana dari badannya yang menggambarkan sayap Garuda sudah sangat bagus, dibuat fleksibel agar mudah jika melewati jalan sempit bisa ditutup dan dibuka, panitia yang membuat kereta sangat kreatif hingga dikatakan bahwa kereta milik SMP Negeri 4 Nganjuk yang terbaik, setelah Pawai Budaya kecamatan Nganjuk selesai kereta garuda kencana masih dipakai oleh kecamatan-kecamatan lain, seperti Rejoso, Berbek, dan lain lain.
Kemegahan kereta Garuda Kencana dan perpaduan warna yang sangat indah adalah satu kesatuan yang menarik perhatian penonton, sangat disayangkan jika masih memiliki kekurangan dengan kepalanya yang belum seperti Garuda itu, jika tahun depan kereta Garuda Kencana digunakan lagi, alangkah baiknya jika kepalanya diubah seperti penggambaran burung Garuda yang sebenarnya, karena Pawai Budaya ditoton bukan hanya orang dewasa tetapi juga anak anak yang masih kecil, bagaimana jika anak-anak menilai bukan karena keindahan dan kemegahannya, tetapi karena ada kepala “buto” yang memiliki gigi tajam itu. Semoga kereta Garuda Kencana dapat menjadi inspirasi bagi sekolah lain. Itulah kritik dan saran untuk pembenahan kereta garuda kencana agar lebih indah dan sama seperti judulnya “Kereta Garuda Kencana”

Gambar 1.1kereta Garuda Kencana SMPN 4 NGANJUK
Gambar 1.2 kereta Garuda Kencana SMPN 4 NGANJUK


Tidak ada komentar:

Posting Komentar